Header Ads

test

Archos 80 Xenon, Tablet Android Terbaru, Layar 8 Inci Resmi Meluncur

Archos 80 Xenon,Tablet Android,Layar 8 Inci,Dual-Core,Quad-Core,Jelly Bean
Sebuah tablet terbaru milik Archos baru saja resmi meluncur ke pasaran, tablet tersebut adalah Archos 80 Xenon, Tablet Android Terbaru, Layar 8 Inci Resmi Meluncur. Tablet ini pun di klaim sebagai pesaing berat iPad Mini.

Terungkapnya Archos 80 Xenon ini karena tablet ini sendiri telah terpampang di berbagai toko online di kawasan Eropa. Banderol harganya pun berbeda - beda, toko online di jerman, membanderolnya seharga 296 USD sedangkan toko online lainnya membanderol Archos 80 Xenon dengan harga 223 USD.

Pabrikan asal Prancis ini mengusung layar 8 inci dengan resolusi yang sama dengan iPad Mini, yakni 1024 x 768 piksel. Kabarnya, Archos akan menyediakan dua opsi pilihan prosesor, yaitu versi standard dengan CPU Dual-Core dan versi yang lebih tinggi Quad-Core dengan clock speed yang sama, yaitu 1.2GHz. Penggunaan RAM nya pun berbeda, 512MB untuk versi standard dan 1GB untuk yang versi yang lebih mahal.

Archos 80 Xenon,Tablet Android Terbaru,Layar 8 Inci,Dual-Core,Quad-Core,Jelly Bean
Sebagai pelengkap, Archos juga menyertakan dua buah kamera, yakni kamera 2MP di belakang bodi dan kamera 0.3MP alias VGA di depan bodi. Fitur penting lainnya juga ikut disematkan, seperti A-GPS, Radio FM, Blutooth 3.0 dan WiFi. Sedangkan untuk sistem pengoperasiannya sendiri adalah Android 4.1 Jelly Bean.
Diberdayakan oleh Blogger.