Header Ads

test

HTC One X Review, Ponsel Dengan CPU Quad Core Pertama

HTC,Smartphone,Ponsel,Android

Nama HTC mungkin sudah tidak asing lagi di telinga, sebab produsen yang satu ini sudah mulai memperlihatkan tajinya, dan saat ini HTC juga mempunyai ponsel berbasis Windows Phone 8 yakni HTC8x dan HTC8s. Dan tahu kah anda? HTC juga merupakan pelopor ponsel dengan CPU Quad Core pertama di dunia. HTC One X lah yang menjadi produk dengan Procesor Quad Core pertamanya.

Dari segi desain, HTC mengusung desain tipe Candybar dengan dimensi 134.4 x 69.9 x 9.3 mm dan bobot sebeart 130 gram. Ukuran layarnya cukup besar, yaitu 4.7 inci dengan resolusi 720 x 1280 juga di dukung dengan teknologi Super IPS LCD2 Capacitive Touchscreen yang dapat menampilkan warna hinga 16 juta jenis warna. Tidak lupa dengan Corning Gorilla Glass yang akan melindungi layar dari goresan atau benturan yang tidak disengaja.

Operating System yang digunakan adalah Android v.4.0 (Ice Cream Sandwich). Dan untuk CPU, HTC menggunakan procesor dari Nvidia Tegra 3,Quad-core 1.5 GHz, ULP GeForce juga dibantu dengan RAM 1GB. Storage yang tersedia pun sangat besar, yakni seebsar 32GB, dengan kapasitas seperti itu anda tentu tidak perlu mengeluarkan uang lagi untuk membeli memori tambahan.

Di sisi kamera, HTC One X juga disertakan dengan kamera yang lumayan, yakni kamera dengan kualitas 8MP sebagai kamera belakang juga disertakan dengan fitur autofocus, Geo-tagging, face and smile detections dll dan dapat merekam video dengan kualitas 1080p30@fps. Untuk kamera video call hanya berkualitas 1.3MP.

HTC,Smartphone,Ponsel
HTC One X
Untuk harga yang ditawarkan, tentu saja masih sangat mahal, yaitu Rp.5.600.000,- tapi memsang sangat sepadan dengan apa yang akan kita dapatkan dari smartphone ini.

Spesifikasi HTC One X :

  • Tipe : Candybar
  • Dimensi : 134.4 x 69.9 x 9.3 mm
  • Berat : 130 g
  • Layar : 720 x 1280 pixels, 4.7 inches (~312 ppi pixel density)
  • Warna layar : Super IPS LCD2 capacitive touchscreen, 16M colors
  • Warna Hp : Black, White
  • Ringtone Tipe : MP3, WAV ringtones
  • Memory Internal : 32 GB (26 GB user-available) storage
  • RAM : 1 GB
  • Koneksi : GPRS, EDGE, HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v3.0 with A2DP, EDR, microUSB (MHL) v2.0
  • OS : Android OS, v4.0 (Ice Cream Sandwich)
  • Prosesor : Nvidia Tegra 3, Quad-core 1.5 GHz, ULP GeForce
  • Message : SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email
  • Browser : HTML, Adobe Flash
  • Kamera utama : 8 MP, 3264x2448 pixels, autofocus, LED flash, Simultaneous HD video and image recording, geo-tagging, face and smile detection, Video 1080p@30fps, stereo sound rec., video stabilization
  • Kamera Ke-2 : 1.3 MP, 720p
  • GPS : with A-GPS support
  • Java : via Java MIDP emulator
  • Fitur lain :
    • Beats Audio
    • Active noise cancellation with dedicated mic
    • TV-out (via MHL A/V link)
    • SNS integration
    • MP4/H.263/H.264/WMV player
    • MP3/eAAC+/WMA/WAV player
    • Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk
    • Document viewer/editor
    • Voice memo/dial/commands
    • Predictive text input
  • Baterai Tipe : Standard battery, Li-Po 1800 mAh
  • Waktu Siaga : -
  • Waktu Bicara/Aktif : -

Harga HTC One X :

Harga Baru : Rp.5.600.000,-
Harga Bekas : -
Jual kembali : -
Diberdayakan oleh Blogger.